Pengertian dan Sifat-Sifat Bangun Datar Persegi_Bangun datar persegi ialah segi empat yang mempunyai empat sisi sama panjang dan empat sudut siku-siku.
Sifat-Sifat Persegi:
Sifat-Sifat Persegi:
- Memiliki 4 sisi yang sama panjang. Empat sisi yang panjangnya sama tersebut yaitu sisi AB=BC=DC=AD
- Sisi-sisi yang berhadapan sama panjang dan sejajar. Sisi AB sama panjang dan sejajar dengan sisi DC, begitu juga sisi AD sama panjang dan sejajar dengan sisi BC
- Keempat sudutnya sama besar ( 90⁰ ) dan merupakan sudut siku-siku
- Dua diagonalnya sama panjang dan saling berpotongan di tengah, saling tegak lurus, membagi sudut menjadi dua sama besar
0 Komentar untuk "Pengertian Dan Sifat-Sifat Persegi"